Fisioterapi adalah bentuk pelayanan kesehatan yang ditujukan kepada individu dan atau kelompok untuk mengembangkan, memelihara dan memulihkan gerak dan fungsi tubuh sepanjang daur kehidupan dengan menggunakan penanganan secara manual, peningkatan gerak, peralatan (fisik, elektroterapeutis dan mekanis) , pelatihan fungsi, dan komunikasi. (Kepmenkes RI No. 1363/MENKES/SK/XII/2f01)

Selasa, 10 Januari 2012

TERAPI INHALASI


TERAPI INHALASI
By : joko santoso.Amf (physiotherapist of PT.GULA PUTIH MATARAM)

Pengertian
Suatu cara pemberian obat-obatan dengan penghirupan setelah obat-obatan tersebut dipecahkan menjadi partikel-partikel melalui cara aerosasi, humidifikasi.

Tujuan
1. Relaksasi dari spasme bronchial.
2. Menekan proses peradangan.
3. Membantu mengencerkan slijm/dahak.
4. Memproduksi hiperaemi dalam mukosa bronchial, menekan batuk.

Indikasi:
1. Penyakit saluran nafas bagian atas.Akut maupun kronis seperti sinusitis, alergi rhinitis, laryngitis, rhinopharingitis.
2. Penyakit saluran nafas bagian bawah.Akut maupun kronis seperti bronchial asthma, COPD, bronchopneumonia, atelektasis.
3. Bayi dengan secret yang berlebihan.

Bahaya Inhalasi:
1. Terjadinya reflex bronchospasme.
2. Kontaminasi bakteri.
3. Aspirasi.
4. Penumpukan secret.
5. Bahaya spesifik dari obat-obatan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar